NEWS
DETAILS
Jumat, 02 Dec 2022 10:06 - Paguyuban Honda Malang

CBR Track Day 2022 Exclusive Riding Experience at Mandalika International Circuit dilaksanakan Minggu (27/11) memberikan pengalaman bru bagi Reta Catur anggota Honda CBR250RR Owner Indonesia Jember dan Samsuri member Black Riders Malang sebagai peserta. Dua bikers dari klub dan komunitas yang tergabung dalam Honda Community Jatim ini bersama dengan New Honda CBR250RR menggunakan perlengkapan berkendara yang lengkap riding langsung di sirkuit Mandalika yang dipakai salah satu seri balap MotoGP dan WSBK serta Asia Talent Cup (ATC) ini

 
Namun sebelum riding experience di sirkuit Mandalika, Reta Catur anggota Honda CBR250RR Owner Indonesia Jember dan Samsuri member Black Riders Malang mendapat bekal teknik berkendara di sirkuit dari Wawan Hermawan seorang pebalap nasional senior dan juga beberapa kali menjadi instruktur di Astra Honda Racing School.
 
 
 
Pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) yaitu Andi Farid Izdihar atau akrab disapa Andi Gilang juara Asia kelas Supersport 600 2022 dan M Adenanta Putra juga memberikan tips serta contoh terlebih dulu dengan berkeliling sirkuit Mandalika menggunakan New CBR250RR.
 
Pengalaman seru bagi Reta Catur anggota Honda CBR250RR Owner Indonesia Jember dan Samsuri member Black Riders Malang ikut CBR Track Day di sirkuit Mandalika diungkapkan.
 
-Reta Catur (Honda CBR250RR Owner Indonesia - Jember)
 
 
 
“Saya bersyukur sekali dan ucapkan terima kasih kepada Honda Community Jatim dan HCOI_Chapter Jember bisa ikut serta dalam CBR Track Day 2022 di Mandalika. Dengan merasakan sensasi berkendara New Honda CBR250RR terbaru yang sudah di siapkan oleh Panitia Track Day yaitu Type QS SP merupakan pengalaman terbaru dan merupakan pertama kali untuk mencoba langsung dan merasakan sensasi langsung berkendara di sirkuit Mandalika, Ada rasa bangga dan sangat senang utama tertantang adu nyali kita untuk mencoba nya dan dapat menikmati, merasakan indah nya sirkuit balap internasional tercinta di bumi pertiwi di Indonesia”
 
 
 
-Samsuri (Black Riders Malang)
 
 
 
“Berangkat dari hotel start kurang lebih jam 8 prepare dengan wearpack lengkap kita berangkat ke sirkuit Mandalika dengan mengendarai bus dengan semangat full pokoknya. Sesampainya disana kita langsung prepare sambutan dan rundown acara dari pihak AHM serta tim MGPA pengenalan sirkuit. Setelah itu kita persiapan pemanasan tubuh biar tidak kaku dan cidera ringan, setelah selesai kita prepare memakai wearpack lengkap sambil menunggu giliran. Itu sedikit awal persiapan New Honda CBR250RR Track Day Mandalika. Yang paling berkesan diacara CBR Track Day adalah pertama bisa bertemu pembalap Indonesia Andi Gilang dan Adenanta Putra. Yang kedua adalah bisa merasakan track sirkuit Mandalika atau riding di aspal terbaik saat ini. Yang ketiga adalah mengetahui seberapa besar power New CBR250RR teryata banyak kelebihannya dari power, headling,quicksifter, sama sliper clutch nya yang sangat luar biasa dan terakhir adalah bisa bertemu dengan mas Wawan Hermawan beliaunya sebagai leadernya CBR Track Day. Banyak ilmu yg diberikan beliau bagaimana cara para Riders untuk mengendarai yang benar dan sefety di sirkuit.Terima kasih banyak buat Astra Honda Motor atas event kali MPM Jatim mbois dan Astra Honda motorNTB serta semua yang telah suport hingga acara ini selesai salam Satu Hati..
RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK