NEWS
DETAILS
Selasa, 22 Aug 2023 13:11 - Paguyuban Honda Malang

Komunitas Honda Jatim yang tergabung dalam Paguyuban Honda Blitar dan CB150X Malang mengikuti kegiatan Konvoy Merdeka yang digelar oleh PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT pada Minggu , 20 Agustus 2023. 

 
Sebanyak 50 bikers anggota komunitas ini berkumpul di MPM Blitar sebagai lokasi titik kumpul bagi bikers yang akan mengikuti kegiatan ini. 
Para bikers pecinta Honda ini awal diberikan edukasi terkait keselamatan berkendara yang di berikan oleh Instruktur Safety Riding MPM Honda Jatim. Tujuannya agar selama melakukan riding selalu mengutamakan #Cari_Aman dalam berkendara. 
 
Tak lupa riding gear yang safety wajib dan harus dipakai dalam berkendara seperti penggunaan helm , jaket, sarung tangan dan sepatu. 
 
Konvoy Merdeka dimulai dengan city riding bareng melalui beberapa titik penting sejarah di kota Blitar menuju lokasi Makam Presiden RI yang pertama, Bung Karno.
 
Di area makan Bung Karno kegiatan ziarah kemerdekaan dengan menggelar upacara dan pembacaan pidato proklamasi, doa bersama dan tabur bunga sebagai penghormatan kepada pahlawan yang telah berkorban untuk negara. 
Selanjutnya para bikers juga mengadakan aksi sosial dengan menggelar Honda Community Social Responsibility (HCSR) yakni memberikan bingkisan paket sembako untuk para veteran yang sudah berjuang untuk kemerdekaan RI. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kontribusi positif secara langsung kepada masyarakat serta menjalankan semangat gotong royong yang sudah menjadi bagian dari identitas bangsa.
 
Untuk menambah keseruan dan keakraban kegiatan konvoi merdeka ini, para bikers mengikuti games khas bikers dan kegiatan ditutup dengan makan siang bersama. 
 
“Konvoi Merdeka ini bertujuan untuk menghormati jasa-jasa para pahlawan dengan melibatkan anggota komunitas, tidak hanya sebagai suatu kegiatan seremonial, acara ini juga bertujuan untuk memupuk semangat nasionalisme dan penghargaan terhadap sejarah perjuangan bangsa serta menggabungkan semangat patriotisme dengan aksi nyata melalui bakti sosial.”kata Mizidianto, Community Development MPM Honda Jatim.
RELATED
NEWS